Showing posts with label Wisata Malang. Show all posts
Showing posts with label Wisata Malang. Show all posts

7/20/2016

Tempat Wisata Batu Malang yang Indah

Batu Malang adalah daerah yang identik dengan topografi tanah pegunungan. suasana alam yang indah dan masih terjaga keasriannya menjadi tujuan destinasi wisata yang favorit dan ramai di kunjungi oleh wisatawan. Berikut penulis telah merangkum beberapa tempat wisata indah, unik dan menarik yang berada di Batu Malang, diantaranya:

1. Kaliwatu Rafting


Bukan Batu Malang namanya bila tidak memiliki wisata yang mampu memacu adrenalin dan semangat para pengunjungnya. Ya benar sekali, sebab di Batu Malang tepatnya berlokasi di kawasan Kaliwatu Rafting Jl. Raya Pandanrejo. No. 4, Bumiaji merupakan aliran sungai yang memiliki arus atau jeram yang menantang dan mampu memacu adrenalin Anda.
https://FindWisata.blogspot.com

Dengan kontur sungai yang terletak dipegunungan dan kondisi fisik sungai yang berbatu, ini mampu memecah jeram menjadi lebih menantang. Untuk jarak tempuh yang diberikan bagi Anda untuk berarung jeram di Kaliwatu Rafting ini adalah sejahu 7 Km dan lama perjalanan yaitu 2 jam Tunggu apa lagi, datang dan rasakanlah sensasi berarung jeram di Kaliwatu Rafting ini bersama keluarga dan saudara-saudara Anda. 

2. Kusuma Agrowisata


Kusuma Agrowisata adalah destinasi wisata edukasi yang terdapat di Batu Malang. Kusuma Agrowisata setiap harinya selalu ramai di kunjungi oleh wisatawan yang hedak berlibur sambil menamba wawasan mereka di bidang sayur dan buah.
https://FindWisata.blogspot.com

Letaknya yang terjangkau yaitu berlokasi di Jl. Abdul Gani Atas, Batu menjadikan tempat wisata ini semakin popular. Apabila Anda sudah mulai terasa capek atau letih beragrowisata, disini juga terdapat sarana bermain keluarga yang seru dan tak boleh terlewatkan, yaitu water park dan wahana outbond. 

3. Wisata BNS (Batu Night Spectacular)

https://FindWisata.blogspot.com

BNS atau singkatan dari Batu Night Spectacular adalah sebuah tempat wisata hiburan keluarga yang terdapat di Batu Malang. Di  dalam BNS sendiri terdapat banyak arena bermain keluarga yang semuanya seru dan asik. Adapun wahan permainan yang terdapat di dalam BNS adalah rumah hantu, taman lampion, sepeda udara, cinema 4 D, dan kidz zone.  

4. Wisata Eco Green Park


Selanjutnya inilah tempat wisata Batu Malang yang ramai dikunjungi oleh wisatawan di dalam mengisi hari libur mereka, ialah Eco Green Park. Eco Green Park yang berlokasi di Jl.Oro-oro Ombo Nomor 9A, Batu setiap harinya ramai dikunjungi oleh wisatawan sebab ada banyak sekali zona-zona bermain yang semuanya seru dan membuat semua orang penasaran.
https://FindWisata.blogspot.com

Buka dari mulai pukul 9.00 WIB s/d pukul 17.00 WIB dan harga tiket masuk ke Eco Green park yang cukup terjangkau menjadikan nilai tambah bagi Eco Gren Park ini. Di area wisata Eco Green Park sendiri terdapat setidaknya 10 zona hiburan atau zona bermain, yaitu diantaranya, Zona Walking Bird, Zona Music Plaza, Zona Jungle Adventure, Zona Animal Farm, Zona World Parrots, Zona Duck Kingdom, Zona Rumah Terbalik, Zona memeras sapi, Insectarium dan masih banyak lagi zona bermainnya. 

5. Wisata Wendit Water Park


Wendit Water Park adalah sebuah tempat wisata keluarga yang pada awalnya dikenal sebagai Taman Pemandian Wendit. Tempat wisata yang popular ini berada di Kec. Pakis. Malang. Wendit Water Park menawarkan dua macam tempat pemandian yaitu telaga alami dan juga kolam renang buatan. 

Telaga alami ini memiliki kedalaman hingga 2 meter dan suhu airnya rata-rata antara 18 s/d 25 derajat Celcius. Konon menurut kepercayaan warga setempat, barang siapa yang mandi di telaga alami ini dapat membuat awet muda dan panjang umur.  Sedangkan pemandian yang kedua ialah kolam renang buatan atau yang disebut juga dengan water park. 

Di area pemandian kolam renang buatan ini terdapat fasilitas tambahan yaitu papan seluncur dan ember tumpah raksasa yang mana itu sangat disukai oleh anak-anak. Selanjutnya bukan hanya dua tempat pemandian saja yang terdapat di area Wendit Water Park ini, tetapi ada juga kolam pancing, wahana flying fox, Worm coaster serta Anda juga dapat berkeliling-keliling santai mengitari sebuah danau buatan dengan fasilitas hiburan sepeda air  dan sampan. Seru dan asik bukan berlibur wisata di Batu Malang khususnya di Wendit Water Park?

6. Taman Wisata Songgoriti


Taman wisata songgoriti atau yang lebih di kenal dengan nama Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti merupakan destinasi wisata yang mempesona dan wajib untuk Anda kunjungi saat hari libur tiba. Taman Wisata Songgoriti terletak di bawah kaki gunung banyak, atau lebih jelasnya berada di Jl.Songgoriti Batu, Kel. Songgokerto, Kec. Batu, Malang. 

Di area Taman wisata Songgoriti ini Anda dapat menikmati berbagai wahan hiburan keluarga seperti: kolam renang, outbond, pemandian air panas, taman- taman indah mempesona, danau air panas, makam mbah Pathok atau Empu Supo, dan Pasar wisata songgoriti Batu yang menjual berbagai hasil kerajinan tangan atau souvenir yang dibuat oleh warga kawasan songgoriti sendiri serta fasilitas area parkir yang memadai. 

Selain menyediakan obyek wisata hiburan dan belanja, di kawasan wisata Songgoriti ini juga menyediakan obyek wisata sejarah yaitu Candi Songgoriti yang adalah peninggalan kerajaan Majapahit. Objek wisata Songgoriti ini sendiri mulai beroperasi mulai dari pukul 07.00 s/d 17.00 WIB

7.   Wisata Hawai Waterpark Malang


Inilah arena liburan keluarga yang wajib untuk Anda kunjungi, Hawai Waterpark Malang. Hawai Waterpark adalah wahana wisata air yang terdapat di Malang dan resmi dibuka pada tahu 2015. sesuai berhubungan dengan namanya, wisata Hawai Waterpark Malang ini mengambil tema yang berhubungan dengan Hawai baik dekorasi maupun backgroundnya. Disini Anda juga akan ditawarkan berbagai jenis wahan permainan keluarga yang semuanya seru dan asik. Tunggu apalagi datang dan nikmatilah liburan seru di Hawai Waterpark Malang ini bersama semua anggota keluarga Anda. 

5/01/2016

Inilah Tempat Berlibur Wisata Malang Yang Banyak Dikunjungi Oleh Wisatawan

Malang adalah sebuah daerah yang terdapat di Jawa Timur. Malang berada pada kontur pegunungan yang memiliki hawa sejuk dan masih asri serta alami, oleh karena hawa di Malang masih terbilang sejuk dan alami sehingga banyak wisatawan yang berkunjung wisata ke Malang untuk menghabiskan waktu Liburan bersama semua keluarga. 

https://FindWisata.blogspot.com
Terdapat banyak Tempat Berlibur Wisata di Malang yang dapat dijadikan Tujuan Liburan Anda, diantaranya:

1.Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 1


Arena Bermain Favorit keluarga yang satu ini terletak + 20 Km dari pusat kota Malang,  Ialah Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 1 namanya. Di kawasan Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 1 ini Anda dapat menemukan banyak sekali arena bermain keluarga yang unik dan menarik untuk dicoba sembari menghilangkan rasa capek dan penat setelah beraktivitas di keseharian. 
 
https://FindWisata.blogspot.com

Adapun wahana permainan keluarga yang dapat Anda coba di Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 1 ini, diantaranya Gokart, Drop Zone, Flaying Tornado, Mini Jet, Spinning Coaster,  juga Midi Skater serta di lokasi Taman Bermain ini juga terdapat koram renang yang dapat di gunakan oleh anak-anak ataupun orang dewasa tergantung ukuran kedalaman kolam renang yang telah ditentukan. 

Selain sebagai wahana bermain keluarga, di Jatim Park 1 ini juga terdapat wahana edukasi yang mana wahana ini  bermanfaat untuk menambah pengetahuan serta wawasan Anda terlebih bagi anak-anak, adapun wahana edukasi yang terdapat disini ialah Science Stadium yang adalah laboratorium indoor dan outdoor yang memberikan informasi di bidang Biologi, Fisika, Matematika, dan Kimia. Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 1 buka setiap hari dari mulai pukul 08.00 Wib s/d 14.00 Wib.

2. Tempat Berlibur Wisata Pulau Sempu


Pulau Sempu adalah Spot Destinasi Wisata yang sekaligus Cagar Alam yang di jaga dan kelolah langsung oleh Pemerinta kota. Dengan alam Pulau Sempu yang masih terjaga keasrian dan kealamiannya menjadi daya tarik bagi para Wisatawan yang berkunjung ke sini. 

https://FindWisata.blogspot.com

Pulau Sempu mengyuguhkan pemandangan alam yang berupa hamparan hutan bakau, hutan tropis, dan hutan pantai yang indah, unik, dan menarik. Sayang sekali bila Anda Berlibur Wisata ke Malang bila tidak berkunjung ke Pulau Sempu. 

Keindahan Pulau Sempu semakin bertambah dengan terdapatnya sebuah danau indah nan cantik yaitu, danau Segara Anakan. Danau Segara Anakan memiliki kedalaman yang tidak terlalu dalam sehingga kita dapat dengan mudah melihat dasar danau Segara Anakan tersebut.


3.Tempat Berlibur Wisata Museum Angkut


Anda pecinta otomotif sejati, mungkin nama Museum Angkut bukanlah nama yang awam lagi kita ketahui, sebab bila Anda berlibur Wisata ke museum Angkut ini maka Anda akan menemukan banyak koleksi- koleksi otomotif berupa mobil-mobil tua namun klasik dan juga Anda dapat menemukan informasi dan belajar seputar perkembangan transportasi dari masa-kemasa yang ada di dunia dengan hal menaik dan menyenangkan.  

https://FindWisata.blogspot.com

Museum Angkut ini memiliki luas 3,7 Ha dengan dibagi menjadi 10 Zona edukasi yang dapat Anda kunjungi, diantaranya: Batavia, Las Vegas, Perancis, Inggris, Jerman, Hollywood, Jepang, Broadway, Italia, dan Gangster yang semuanya itu di desain seapik dan sepersis mungkin dengan keadaan yang sebenarnya dan itulah yang membuat museum Angkut ini semakin unik dan menarik.

4. Wisata Pantai Belekambang


Inilah salah satu Tempat Berlibur Wisata pantai yang indah, unik, dan menarik yang berada di Malang. Dengan hamparan laut biru dan pantainya yang bersih menjadi nilai plus dari Pantai Belekambang ini. sama halnya dengan Tempat Berlibur Wisata Tanah Lot yang berada di Bali yaitu memiliki Pura demikian juga dengan Pantai Belekambang, juga memiliki Pura namun bedanya Bila Pura yang berada di Tanah Lot ukurannya lebih besar dari pada Pura yang berada di Pantai Belekambang. 
 
https://FindWisata.blogspot.com

Di Pantai Belekambang juga memiliki satu lagi keunikan yang mungkin Wajib Anda lihat yang mana antara Pura dengan pesisir pantai yang jaraknya 100 meter dihubungkan dengan jembatan beton yang kokoh berdiri. Unik bukan?? Datang dan nikmatilah keindahan dan keunikan dari Pantai Belekambang ini Bersama semua keluarga.


5. Tempat Berlibur Wisata Coban Pelangi 


Alam cantik nan asri itulah yang dapat terungkap dari Tempat Berlibur Wisata Coban Pelangi. Air terjun dengan tinggi 30 meter terletak di Kec. Tumpang dengan berada pada ketinggian 1.299 meter dpl. 
 
https://FindWisata.blogspot.com

Keindahan dari Air terjun ini semakin lengkap ketika kita dapat melihat pelangi di sekitar Air Terjun ini. di samping melihat-lihat keindahan alam Coban Pelangi Anda juga dapat bersantai di tepi air terjun dengan duduk-duduk sambil menikmati berbagai kuliner yang telah disediakan. Asik bukan?? Datang dan rasakanlah keindahan dari Coban Pelangi.

6. Wisata Taman Safari Prigen Malang



https://FindWisata.blogspot.com

Berlibur Wisata ke Taman Safari adalah spot liburan yang sangat asik dan seru untuk dilakukan bersama semua keluarga. Berwisata ke Taman Safari ini Anda dapat melihat berbagai kegiatan aneka satwa bahkan memberi makan hewan-hewan penghuni Taman Safari ini. 

Taman Safari Prigen ini berada sekitar 55 Km menuju kota Surabaya. Tempat Berlibur Wisata Taman Safari Prigen ini ramai dikunjungi oleh wisatawan setiap harinya baik dari warga sekitar bahkan wisatawan yang datang dari luar kota Malang.


7.  Wisata 7 Air Terjun Sumber Pitu Malang


Inilah salah satu Tempat Berlibur Wisata yang indah, unik, dan menarik yang belum banyak orang mengetahuinya, namun bukan berarti tidak indah. Air Terjun yang berlokasi di Desa Duwet Krajan, Kec. Tupang, Malang ini menyimpan banyak sekali keindahan yang rugi untuk dilewatkan.
 https://FindWisata.blogspot.com 
Sesuai dengan namanya yaitu Sumber Pitu yang dalam bahasa Indonesia mengandung arti 7 sumber dan air terjun sendiri memiliki 7 sumber mata air yang mengaliri air terjun ini. indahnya tebing yang dialiri air dengan 7 sumber mata airnya dapat memukau setiap mata yang melihatnya, tetapi dibalik keindahannya ternyata air terjun ini mengandung nilai magic, sehingga sering sekali warga dari luar Desa datang untuk melakukan kegiatan ritual serta mengambil air dari Air Terjun Sumber Pitu Malang, yang mana warga sendiri mempercayai bahwa air dari Air Terjun Sumber Pitu Malang dianggap sebagai air suci.

8. Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 2


Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 2 adalah selanjutnya tempat liburan wisata yang wajib untuk Anda kunjungi di sela-sela waktu luang Anda. Dengan mengambil konsep sebagai Wisata Alam,   Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 2 ini dapat menambah wawasan dan edukasi bagi Anda terkhusus bagi anak-anak. 
 
https://FindWisata.blogspot.com

Ada banyak hal yang dapat Anda dapat dari Jatim Park 2 ini diantaranya Anda dapat melihat berbagai replika hewan asli dari berbagai benua yang ada di seluruh dunia yang telah di awatkan. Di Jatim Park 2 ini memiliki 2 zona Wisata yang diantaranya: Museum Satwa dan Batu Secret Zoo yang mana Museum Satwa berisi Aneka Binatang Yang telah diawetkan tadi serta Batu Secret Zoo berisi Berbagai jenis hewan-hewan yang masih hidup tetapi kebun Binatang Batu Secret Zoo mengambil konsep kebun binatang modern. Tempat Berlibur Wisata Jatim Park 2 ini buka setiap hari datang dan rasakanlah kepuasan dalam Berlibur Wisata di Jatim Park 2.