Showing posts with label Kab Simalungun. Show all posts
Showing posts with label Kab Simalungun. Show all posts

3/13/2019

Mengeksplor Pesona Kawah Putih Salju Hangat Tinggi Raja Simalungun

FindWisata | Mengeksplor Pesona Kawah Putih Salju Hangat Tinggi Raja Simalungun


Tak habis-habisnya saya untuk terus mengeksplor pesona keindahan Nusanatara. Yang dimana negara kita ini sangat kaya akan almanya, sehingga banyak tempat-tempat objek wisata yang sangat recomended buat untuk kita kunjungi. Terkhususnya mungkin di Sumuatera uatara. Selain terkenal dengan wisata Danau toba yang begitu mendunia. Ternyata di daerah yang subur akan alamnya juga menyimpan wisata yang bisa kamu eksplor akan keindahannya.


Salah satu objek wisata yang terletak di Sumatera Utara ini merupakan destinasi yang pantas di acungi jempol, walaupun objek wisata ini belum begitu terekplorasi dengan baik. Salah satu penyebanya adalah karena terletak di kawasan hutan sehinnga masih perlu banyak pembenahan untuk tempat wisata ini.

Objek wisata ini memiliki luas 176 hektare serta memiliki lahan kawah seluas 4 hektare sungguh luar biasa. Objek wisata ini bagai mutiara di dalam lumpur, yang terletak ditengah - tengah hutan. Sehingga menyimpan keindahan alam yang sangat eksotis dan bersahabat dengan alam. walaupun untuk menuju tempat wisata ini harus melewati jalan yang tidak begitu mulus. Akan tetapi keindahan bukit kapur yang mempesona serta aliran air panas yang hampir persis seperti putihnya salju akan semakin membuat wisatawan kagum dengan pesonanya.

Objek wisata ini mempunyai dua tempat wisata yang bisa dikunjungi yakni bukit kapur dam kawah putih, yang dimana dua wisata ini sama-sama wajib untuk kamu eksplor. Tempat dua wisata ini sama-sama berada di bawah tebing.

Nah buat info yang mungkin kamu kurang ketahui, saya mungkin akan membantu sedikit infomasinya.Suhu air kawah putih mencapai sekitar 90 derajat celcius, yang dimana sumber airnya berasal dari bukit-bukit terbing yang berada disekitar daerah tersebut. Sehinga jika telur dimasukkan akan bisa matang. Itulah sebabnya para pengunjung terkhususnya laki-laki tidak bisa untuk mandi di kawah tersebut, takutnya telur ayam ikut juga masak, wkwkwwk :D.


Destinasi wisata pesona nusantara ini terletak di tanah Simalungun. Di Desa Dolok Tinggi Raja, Kecamatan Silau kahean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Nah buat kamu yang ingin tahu seperti pesona destinasi wisata ini, kamu bisa langsung menuju ke Kawah Putih ini dengan lokasi yang udah saya berikan. Dan jika kamu masih jika kurang jelas, kamu bisa juga menggunakan aplikasi Googlemaps agar perjalan kamu mudah dan cepat.

Buat kamu yang ingin berlibur ke wisata ini, saya sarankan kamu berangkatnya itu pukul 5 atau 6 pagi. Kenapa ? . Karena untuk view lebih indah lagi nya itu bisa kamu nikmati dari pukul 9 pagi sampai 5 sore. Sebab jika kamu kemari larut malam, kamu bisa tidak bisa melihat view nya lebih indah lagi. Ditambah lagi fasilitas seperti penginapan belum tersedia di wisata kawah putih ini.

Nah, Mungkin artikel saya ini bisa membantu kamu sekalian yang butuh piknik. Agar kamu sekalian bisa berwisata dengan sudah megetahui seperti apa pesona wisata tersebut, dengan membaca pedoman ataupun artikel saya yang ada di atas.

Jadi buat teman - teman yag berminat dan suka jalan -jalan sudah bisa mulai menyusun rencana ni untuk datang ketempat wisata ini atau memasukkan daftar wisata yang akan anda dikunjungi.

Dan mungkin ada beberapa kata yang bisa saya ucapkan untuk objek wisata ini atau objek wisata yang ada di seluruh Penjuru Nusantara kita ini, yaitu " Indonesia itu indah banget gusy,  Sekitar kita itu banyak tempat objek wisata yang pemandangan alamnya itu luar biasa. Nikmati, lindungi dan jaga kelestarian nya, agar anak cucu kita nanti bisa merasakan keindahan dan kekayaan alam yang luar biasa, yang ada di negara kita cintai ini.

Salam Pariwisata...
Kekayaan Alamku...
Pesona Indonesia...


Pesona Nusantara...

3/10/2019

Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

FindWisata | Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

Hai teman-teman pecinta keindahan panorama alam indonesia, kembali lagi bersama FindWisata Indonesia. Kesempatan kali ini FindWisata akan memberikan sedikit infomasi tentang  objek wisata  yang seru untuk anda kunjungi di indonesia. Okelah dari pada teman-teman yang sudah penasaran, langsung aja saya kasih tahu akan objek wisata yang satu ini.

Objek wisata yang juga memukau bisa kita temui di simalungn yang terletak di Nagori Tiga Dolok Kec Dolok Pangaribuan, dulunya tempat wisata ini tidak diketahui orang karena wisatawan sehingga enggan untuk berkunjung ketempat ini. Oleh karena itu tempat wisata pemandian ini terlantar dan di tumbuhi banyak rerumputan liar yang dibiarkan memanjang. Tapi seiring waktu dan banyak traveller  yang hobi berfoto datang berkunjung ke tempat ini sehingga Umbul Manigom yang terletak di simalungun ini mulai banyak dipebincangkan orang.

[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

Air kolam umbul manigom saat ini sudah menjadi faforit traveller karena airnya yang jernih, dan bukan hanya itu pengunjung bisa langsung melihat dasar kolam ,  karena airnya yang jernih, air terjun ini mempunyai keistimewaan karena air terjun ini berasal dari tiga sumber mata air itulah salah satu yang membuat kolam ini menjadi sangat jernih dan juga bewarna biru.

[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

Objek wisata ini memiliki kedalaman yang berbeda. Sama seperti kolam yang berada dikota besar yang sudah tersedia kolam untuk orang dewasa dan untuk anak - anak
oleh karena itu tempat wisata ini tidak pernah sepi baik akhir pekan ataupun hari libur pemandian ini sangat cocok untuk semua kalangan. Setiap yang datang ketempat ini selalu tergoda untuk berenang karena kejernihan airnya.

[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun
[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun


Fasilitas.
Menurut saya fasilitas disini sudah cukup baik, selain itu juga di fasilitasi dengan spot -spot foto di setiap sudutnya ditambah lagi kolam ini mempunyai nuansa asri dan alami karena masih banyak pepohonan yang rindang mengelilingi kolam ini.dan sudah pasti bisa dibayangkan betapa indah dan sejuknya berada disini

[http://FindWisata.blogspot.com] Menikmati Kejernian Kolam Biru Alami Umbul Manigom Simalungun

Lokasi.
Untuk menuju lokasi ini bisa mengedarai roda empat karena butuh lebih kurang 5 jam perjalanan dari kota Medan dengan melewati Pematang Siantar ke arah sidamanik setelah melitasi jalan siantar - parapat dan akan menemukan simpang manigom di tiga dolok dan dari simpang tersebut masuk sekitar lebih kurang 500 meter  dan alamat pemandian kolam umbul manigom ini ada di Buntu Bartong, Tiga Dolok,Dolok panribuan, Kabupaten  Simalungun Sumatera Utara 21173, sebelum ampai ketempat wisata inipun masih banyak objek wisata yang akan kita temukan kerana letak wisata ini berada di perbatasan siantar parapat.

Semoga artikel ini dapat membantu para traveller untuk menjadikan kolam umbul manigom ini sebagi daftar wisata yang wajib untuk dikunjungi, baik bersama keluarga ataupun bersama teman - teman.

Dan mungkin ada beberapa kata yang bisa saya ucapkan untuk objek wisata ini atau objek wisata yang ada di seluruh Penjuru Nusantara kita ini, yaitu " Indonesia itu indah banget gusy,  Sekitar kita itu banyak tempat objek wisata yang pemandangan alamnya itu luar biasa. Nikmati, lindungi dan jaga kelestarian nya, agar anak cucu kita nanti bisa merasakan keindahan dan kekayaan alam yang luar biasa, yang ada di negara kita cintai ini. 
   

5/08/2018

Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara

FindWisata |Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara 

[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara

FindWisata - Alam semesta diciptakan Tuhan dengan milyaran hal menakjubkan di dalam nya,keindahan alam ini membuat kita begitu kaya dan terkenal di mata dunia, berkat akan pesona alam yang begitu luar biasa.Termasuk di Negara yang kita Cintai ini, dimana Negara kita ini sudah begitu terkenal tentang kekayaan alamnya. Indonesia merupakan Negara yang begitu memiliki kekayaan alam yang sungguh luar biasa, baik itu panorama alamnya, suku, budaya adat istiadat, dan ciri khas masyarakat yang berbeda di seluruh penjuru Nusantara.Keindahan alam indonesia memang dianggap tak ada yang mampu menandingi di negara manapun di dunia.Maka dari itu tak heran jika banyak wisatawan asing yang rela datang jauh-jauh ke Indonesia untuk menikmati keindahan alam yang ada di Indonesia.

Hai teman-teman pecinta keindahan panorama alam indonesia, kembali lagi bersama FindWisata Indonesia. Kesempatan kali ini FindWisata akan memberikan sedikit infomasi tentang  objek wisata  yang seru untuk anda kunjungi di indonesia. Okelah dari pada teman-teman yang sudah penasaran, langsung aja saya kasih tahu objek wisata yang unik dan cocok untuk anda kunjungi.

objek wisata yang satu ini merupakan objek wisata yang lagi populer dan ngehits yang berada di sekitar kawasan Danau Toba, yang dimana masyarakat menyebut objek wisata ini dengan nama Bukit Indah Simarjarunjung

[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara

Bukit Indah Simarjarunjung merupakan satu di antara objek wisata yang menjadi spot terbaik untuk menyaksikan panorama indah berupa hamparan Danau Toba yang luas dan begitu sangat menakjubkan.

Bukit Indah Simarjarunjung terletak di desa Parik Sabungan, Kec Dolok Pardamean, Kab Simalungun. Untuk menuju ke wisata yang satu ini, anda dapat menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam dari kota Pematang Siantar

Saat anda liburan ke beberapa objek wisata, memang tidak lengkap kalau kita tidak berfoto. Kali ini ditempat wisata yang satu ini sangat cocok sekali untuk spot berfoto. Dimana objek wisata Bukit Indah Simanjarunjung ini merupakan wisata spot Berfoto.

Selain karena memang pemandangan alamnya yang sangat indah, pengelola juga menyediakan properti dan spot terbaik untuk berfoto. Spot foto yang terkenal antara lain rumah pohon Wisata Simarjarunjung. Dari atas rumah pohon ini, kita dapat berfoto dengan latar belakang Danau Toba yang terbentang dengan indahnya. Selain rumah pohon, terdapat pula ayunan yang juga tidak kalah menarik untuk digunakan sebagai lokasi berfoto.

[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara


Selain tempat berfoto, Bukit Indah Simarjarunjung juga menyediakan beberapa opsi lain. Salah satunya adalah permainan flying fox. Tentunya permainan yang  memacu adrenalin ini cocok bagi teman – teman yang gemar dengan permainan yang penuh tantangan. Di tempat wisata ini juga disediakan hammock yang dapat digunakan untuk menikmati keindahan alam sembari bersantai, sehingga pikiran kita menjadi fresh kembali.


[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara
[http://FindWisata.blogspot.com] Bukit Indah Simanjarunjung, Wisata Romantis Dan Wisata Spot Foto Terbaik Di Sumatera Utara


Untuk dapat menikmati keindahan alam yang ada di Tempat Wisata Simarjarunjung ini, kita tidak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak. Harga tiket masuk Bukit Indah Simarjarunjung ini hanya sebesar Rp. 2.500,- untuk tiap pengunjung. Sedangkan untuk tarif parkirnya adalah Rp. 5.000,- untuk sepeda motor, Rp. 10.000,- untuk mobil, dan Rp. 20.000,- untuk kendaraan besar seperti bis. Harga tiket masuk tersebut belum termasuk biaya tambahan untuk menggunakan fasilitas yang disediakan. Untuk berfoto di rumah pohon, pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp. 5.000,-. Sedangkan untuk dapat bermain flying fox, pengunjung akan dikenakan tarif sebesar Rp. 30.000,-. Cukup terjangkau bukan?

Jika anda ingin berkunjung ke wisataBukit Indah Simarjarunjung ini. Anda bisa datang ke desa Parik Sabungan, Kec Dolok Pardamean, Kab Simalungun. Untuk menuju ke wisata yang satu ini, anda dapat menemupuh perjalanan sekitar 1,5 jam dari kota Pematang Siantar. Jika anda merasa kesulitan ataupun bingung untuk menuju ke wisata yang satu ini, anda bisa juga menggunakan aplikasi Google Maps untuk mengetahui rute jalan menuju ke wisata Bukit Indah Simarjarunjung ini. 

Dan mungkin ada beberapa kata yang bisa saya ucapkan untuk objek wisata ini atau objek wisata yang ada di seluruh Penjuru Nusantara kita ini, yaitu " Indonesia itu indah banget gusy,  Sekitar kita itu banyak tempat objek wisata yang pemandangan alamnya itu luar biasa. Nikmati, lindungi dan jaga kelestarian nya, agar anak cucu kita nanti bisa merasakan keindahan dan kekayaan alam yang luar biasa, yang ada di negara kita cintai ini.